Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Motivasi Uang, Utang dan Kutang.

Dalam pikiran sering terbersit 'bulan baru, masalah baru'. Padahal kalau dipikir lagi sepertinya tidak seperti itu, sebenarnya permasalahnya sama, cuma soal manajemen saja.


Masalah Uang.
Siapa yang tidak butuh uang? hampir semua orang membutuhkan uang. Bagaimana tidak, hampir semua kebutuhan sekarang pasti terkait dengan uang. Biaya sekolah butuh uang, berangkat kerja perlu uang, bahkan kalau di kota besar, mati saja perlu uang. Hmmpphh,,,
Baiklah, perlu motivasi diri sendiri nih; 'Disyukuri saja berapapun BESAR jumlah UANG yang kita dapatkan dan terima'. Saat terima banyak kadang tak dapat menyimpan dan saat mendapatkan dalam jumlah sedikit, ternyata juga cukup. :)

Masalah Utang.
Kalau hutang budi dibawa mati, kalau hutang uang masih bisa kita cicil. Wah, kembali lagi kepada masalah uang. Jadi ingat hari ini tanggal 10. Saatnya ke BRI. :( Lalu menyemangati diri lagi; 'Seberapapun besar UTANG yang kita punya, kalau kita angsur, lama-lama juga lunas'. Amin.

Masalah Kutang.
Apa yang perlu ditulis soal Kutang? Aneh sekali pikiranku atau anda punya ide dan gambaran tentang Kutang?
Cukup berkata dalam hati saja; 'Syukuri saja sebesar apapun KUTANG yang kita dapatkan, toh lama-lama juga uzur'. Bahkan banyak yang bilang Good Things Come In SmallPackages! :D

Add to Technorati Favorites

Posting Komentar untuk "Motivasi Uang, Utang dan Kutang."